Kamis, 23 Maret 2017

Cara Menginstal Ulang Windows 7 Di Laptop & PC Beserta Gambarnya

Cara Instal Ulang Windows 7, Windows 8, Windows XP





Semangat Pagi teman-teman, karena banyaknya permintaan dari teman-teman yang ingin tutorial tentang cara menginstal windows 7, windows xp, windows 8. Akhirnya kali ini saya diberi kesempatan untuk membuat artikel tentang cara instal ulang windows 7, windows 8, windows 10, windows xp. Disini saya akan mencontohkan menginstal ulang windows 7 melalui booting, karena pada intinya ketika kita melakukan instal ulang baik windows xp, windows 7, maupun windows 8 caranya adalah sama, walaupun ada perbedaan hanya sedikit sekali. Baiklah langsung saja bagi teman-teman yang ingin menginstal ulang laptop atau PC kalian sendiri silahkan perhatikan langkah-langkah dibawah ini

  1. Untuk menginstal ulang windows, tentunya teman-teman harus punya dulu DVD windows nya dulu. Dapat teman-teman download di web gigapurbalingga ini. ^_^
  2. Setelah DVD windows 7 sudah ada, kemudian teman-teman masukkan dahulu DVD windows-nya ke dalam DVD room.
  3. Restart PC atau laptop teman-teman.
  4. Pada saat awal menyala, dengan cepat teman-teman tekan tombol F2 / F10 / DEL / F1 (Setiap merk Pc atau Laptop Berbeda tombol yang ditekan untuk dapat masuk ke system BIOS, Jadi saya sarankan teman-teman googling sendiri agar teman-teman tahu tombol yang cocok untuk PC atau laptop teman-teman agar dapat masuk ke system BIOS).
  5. Setelah masuk ke BIOS, kira-kira nanti akan muncul tampilan seperti ini, memang tampilan BIOS untuk PC atau Laptop tidak semuanya sama, tetapi pada intinya itu sama.
  6. Setelah muncul tampilan seperti di atas, anda pilih menu Boot >> pilih Boot Device Priority, pada Menu First Boot pastikan terpilih dengan memakai CDROOM atau DVDROOM.
  7. Tekan F10 dan pilih yes, otomatis PC akan restart sendiri.
  8. Ketika komputer kembali menyala akan tampil perintah “Press any key to boot from CD or DVD bla bla bla”. Ketika muncul tulisan seperti itu, segera anda tekan sembarang tombol di keyboard.
  9. Setelah itu akan tampil layar hitam dengan tulisan ‘windows is loading files’ . Tunggu sampai prosesnya selesai.
  10. Setelah selesai kemudian anda akan masuk ke form pengisian tentang bahasa, waktu, dan keyboard (biarkan saja seperti itu dan klik Next)

   11. Klik Instal Now

Cara Instal Ulang Windows 7, Windows 8, Windows XP3



13. Setelah klik Instal Now maka akan tampil menu pilihan persetujuan, centang menu I accthe           license terms, dan pilih Tombol Next.
14. Lalu anda akan masuk form yang bertuliskan ‘Which type of instalation do you want?’. Pilih             Custom Advanced.

Cara Instal Ulang Windows 7, Windows 8, Windows XP5

15. Masuk ke Form ‘Where Do You Want to Instal Windows’ . Nah disini anda harus berhati-hati,         akan muncul beberapa partisi sesuai dengan jumlah partisi pada komputer / laptop anda,               (untuk laptop baru biasanya baru ada 1 partisi saja). Kira-kira tampilannya seperti di bawah.           Klik Partition System (C:).kemudian pilih format untuk memformat semua data yang berada di       C. (pada langkah ini saya sarankan untuk ditemani orang yang sudah ahli)

Cara Instal Ulang Windows 7, Windows 8, Windows XP6

16. Setelah proses format selesai kemudian klik next dan akan dimulai proses pengcopyan file             dari dvd ke komputer kita. Pada tahap ini memakan waktu agak lama, jadi anda bisa siapkan         dulu secangkir kopi agar lebih tenang sedikit,., ^_^

Cara Instal Ulang Windows 7, Windows 8, Windows XP7

17. Setelah beberapa lama nanti komputer anda akan restart sendiri, kemudian masuk ke form           seperti di atas lagi untuk melanjutkan prosesnya lagi, dan kemudian akan restart lagi. Setelah       restart yang kedua ini komputer anda akan memasuki proses booting yang pertama.

Cara Instal Ulang Windows 7, Windows 8, Windows XP8

18. Isikan nama anda untuk menjadi nama pada komputer atau laptop anda (bebas mau diisi               dengan nama apa)

Cara Instal Ulang Windows 7, Windows 8, Windows XP9

19. Kemudian masuk ke form pengisian password (Saya sendiri tidak pernah mengisikan kolom           ini) boleh diisi boleh tidak, kemudian klik next

Cara Instal Ulang Windows 7, Windows 8, Windows XP10

20. Kemudian masuk ke form pengisian serial number. Kosongkan saja, jangan lupa uncheck             pada pilihan ‘automatically active windows . . . .’ . Setelah itu klik next

Cara Instal Ulang Windows 7, Windows 8, Windows XP11

21. Selanjutnya masuk ke form setup windows. Silahkan pilih sesuai keinginan anda. Kalau saya         selalu pilih ‘ask me later’.

Cara Instal Ulang Windows 7, Windows 8, Windows XP12

22. Setelah itu anda akan sampai di form terakhir yaitu setting format waktu. Silahkan pilih sendiri       sesuai dengan daerah anda dan klik Next

Cara Instal Ulang Windows 7, Windows 8, Windows XP13

23. Selesai. Kini anda sudah mempunyai windows baru yang fresh. Karena windows yang baru           diinstal ini belum ada aplikasi dan program yang diinstal silahkan anda download semua                 kebutuhan program dan aplikasi yang anda butuhkan di web ini. InsyaALLOH semua yang             anda butuhkan ada di web ini.

Demikian tutorial dari saya tentang tutorial instal ulang windows. Saya sarankan untuk didampingi dengan orang lebih ahli jika anda baru pernah melakukannya pertama kali.
                                                        ^_^Semoga Bermanfaat, ^_^

Sumber : http://gigapurbalingga.com

Minggu, 05 Maret 2017

Cara Mengatasi Tanda Seru Pada Shut down

Hi..... Sahabat Sejatiku
     kali ini saya akan memberi info mengenai menghilangkan tanda seru pada Shutdown, Saya sendiri sudah mencobanya dan alahamdulilah berhasil dan apabila sahabat aloves mengalami hal yang sama bisa mencobanya di rumah :)

Berikut Langakah - Langkah Mengatasinya :

1). Klik Star >>  Computer >> Klik Kanan >> Pilih Properties




Terlihat Sebuah Jendela




Klik windows Update 



Jendela Windows >> Klik Change Settings

Kemudian Klik Never Check for update ( not recommedided ) 





Klik OK ....


 Dan Hilang Tanda seru ! pada shutdows ..............
  
"Selamat Mencoba Sahabat Sejatiku"

Sumber : https://anggisyahrul.blogspot.co.id

Mengenal Bagian-Bagian Komponen Laptop

 Bagian-Bagian Laptop

     Untuk mengurangi kesalahan saat membongkar laptop ada baiknya sebelum mulai membongkar laptop, mengenal lebih dulu bagian-bagian laptop. Karena dalam proses pembongkaran yang akan dijelaskan pada artikel selanjutnya tidak bisa lepas dari bahasa atau istilah yang digunakan untuk menyebut bagian-bagian laptop tertentu. Biar gak gaptek juga kalo ada yang lagi ngobrolin soal laptop bisa nyambung, hehe... Oke langsung aja yuk kita menuju ke tkp: 



Laptop Tampak Atas
1. Webcam
    Kalo yang ini pasti udah pada tau fungsinya kan? Yups..buat narsis, hehe :D

2. Lcd Mask
    Yaitu casing yang menutup lcd panel dari depan.

3. Lcd Panel
    Sebagai output visual pada sebuah komputer, atau menampilkan segala aktifitas pada komputer. 
4. Power Switch
    Tombol untuk menyalakan komputer, tombol yang sebenarnya berada pada bagian dalam casing.
5. Keyboard
    Untuk memberikan inputan karakter pada sistem, kalo versi gampangnya buat ngetik.
6. Top Assy
    Casing yang membungkus badan utama laptop dari atas, yang bagian bawah disebut base assy.
7. Touchpad
    Fungsinya sama seperti mouse, yaitu memberikan inputan dari pengguna ke sistem. Sering disebut sebagai Internal Pointing Device.

8. Engsel / Hinge
    Sama seperti engel pada pintu atau jendela, engsel laptop berguna supaya laptop dapat dibuka dan ditutup.
Laptop Tampak Belakang
1. Lcd Cover
    Bagian Casing yang menutup lcd panel dari belakang.
2. Top Assy
    Sudah dijelaskan pada gambar diatas.
Laptop Tampak Bawah
1. Base Assy
    Casing yang menutup badan utama laptop dari bawah.
2. Label ID
    Stiker label yang berisikan informasi unit laptop. Biasanya dicantumkan Serial Number, Product Number, Model, Spesifikasi, dll.
3. Ram Cover
    Bagian casing yang menutup ram. Ada juga yang ram dan hardisk berada dalam 1 cover.
4. Optical Disk Drive
    Sering disingkat dengan ODD, merukapan perangkat yang berfungsi untuk membaca disk yang berupa piringan. Sebagian besar orang menyebut perangkat ini dengan jenisnya, antara lain: Dvdrom, Dvdrw, Cdrom, Blueray, dll.
Bagian Dalam Laptop
1. Wifi / WLAN & Bluetooth
    Hampir semua merk laptop sekarang ini menerapkan combo module untuk perangkat wifi dan bluetooth, itu berarti dua perangkat tersebut dipadukan dalam 1 perangkat. Wifi berfungsi untuk bertukar informasi melalui jaringan hotspot, sedangkan bluetooth berfungsi untuk bertukar informasi dengan perangkat bluetooth lainnya.
2. Motherboard
    Sering disebut juga dengan Mainboard. Merupakan sirkuit atau papan induk utama dalam laptop. Didalam motherboard ditanam berbagai macam komponen penyusun utama sehingga laptop bisa dinyalakan dengan normal. Komponen tersebut antara lain: Processor, Chipset, Vga, Bios, dll. Motherboard adalah mesin utama dalam komputer.
3. Thermal Module
    Sebagian besar menyebutnya dengan sebutan fan atau kipas. Pada umumnya thermal module terbagi menjadi 2 bagian, yaitu: logam penghantar panas atau sering disebut dengan heatsink atau disebut juga dengan heatpipe. Sedangkan bagian kedua adalah fan atau kipas yang berfungsi untuk membuang panas keluar dari laptop.
4. Speaker
    Pasti udah pada tau kalo yang ini, yaitu sebagai output audio pada komputer.
5. Hardisk
    Sebagai media penyimpanan data pengguna  komputer.
6. Baterai
    Sebagai cadangan tenaga bagi laptop, sehingga laptop bisa dinyalakan tanpa harus tersambung pada sumber arus listrik.
7. Engsel / Hinge
    Kalo pada gambar sebelumnya sudah disebutkan engsel, itu hanya casing yang menutupnya. Wujud asli dari engsel laptop adalah seperti pada gambar diatas.
8. Memory
    Lebih sering disebut sebagai Random Access Memory yang disingkat RAM. Semakin besar kapasitas ram, maka kinerja komputer juga semakin cepat, Karena besarnya data yang ditampung saat eksekusi instruksi oleh prosesor juga semakin besar.
Motherboard Laptop
1. Processor
    Merupakan otak dari seperangkat komputer. Tugas utamanya adalah mengeksekusi instruksi atau perintah yang diinputkan oleh pengguna.
2. Motherboard
    Pada gambar sebelumnya sudah dijelaskan.
3. Baterai CMOS
    Berfungsi untuk menyimpan tanggal, jam, dan setting pada BIOS.
4. Powerboard
    Tombol yang digunakan untuk menyalakan laptop. Inilah bentuk sesungguhnya dari power switch, sedangkan yang terlihat dari luar adalah bagian casing yang menutupnya.
5. Touchpad Button
    Berfungsi sebagai klik kiri dan klik kanan pada touchpad laptop. Biasanya letaknya berada dibawah touchpad.
6. Touchpad
    Merupakan mouse internal pada laptop, berfungsi memberikan inputan dari pengguna kepada sistem. 
Itulah bagian-bagian utama penyusun sebuah laptop. Nah sekarang udah clear kan dengan nama-nama bagian laptop, bisa deh lanjut ke proses pembongkaran. 


Sumber  :  http://aasuryana01.blogspot.co.id/

Cara Menghilangkan Virus Shortcut di Flashdisk

  • Klik "Organize" lalu klik "Folder and search options".

    • Tancap atau colokan Flashdisk ke komputer kemudian buka Flashdisk tersebut.
    • Aktifkan "Show hidden files, folders, and drives" lalu unchecklist pada "Hide protected operating system files (Recommended)". Jika muncul notice seperti di bawah, Klik "Yes".
    • Nah, biasanya sampai sini folder yang disembunyikan oleh virus sudah kembali muncul. Hanya saja masih berstatus semi-hidden.
    • Untuk menormalkannya kembali, silahkan buka CMD (Command Prompt). Setelah terbuka, ketik lokasi dimana Flashdisk berada, misal: Drive H, berarti ketik H:
    • Selanjutnya, ketikan attrib -s -r -h /s /d di CMD, seperti gambar di bawah. Kemudia tekan Enter.
    • Sekarang cek Flashdisk kamu, apakah semua folder sudah kembali normal lagi. Jika sudah, silahkan hapus folder yang menurut kamu aneh dan tidak jelas.
    Sejatinya, cara di atas hanya berlaku untuk mengembalikan folder yang disembunyikan oleh virus shortcut dan menghilangkan virus shortcut secara sementara. Jika Flashdisk kembali dicolokan ke komputer yang terinfeksi virus shortcut, bisa jadi hal serupa akan terjadi lagi.



    Sumber  : "https://jalantikus.com/tips/cara-menghilangkan-virus-shortcut-di-flashdisk/"